Permasalahan Pada Pemuda
Pada tulisan yang ketiga ini, saya akan membahas mengenai permasalahan pemuda. Biasanya kalo mendengar kata pemuda identik dengan berjiwa muda, bergairah, dan memiliki cita-cita yang tinggi. Pernah saya mendengar kata-kata seperti ini "Pemuda adalah harapan bangsa". Kata-kata inilah yang menunjukkan bahwa pemuda adalah bagian penting dari suatu bangsa. Seharusnya kita sebagai pemuda harus memilki sifat dan perilaku yang diharapkan oleh para generasi tua, tetapi kenyataanya masih ada pemuda yang memiliki sifat dan perilaku tidak sesuai dengan apa yang diharapkan oleh para orang tua.Baiklah pada posting ketiga ini mari sama-sama kita membahas permasalahan yang ada pada kaula pemuda. Menurut beberapa sumber, ada berbagai masalah-masalah pemuda saat ini antara lain :
a. Menurunnya jiwa idealisme, patriotisme, dan nasionalisme di kalangan masyarakat, termasuk jiwa pemuda.
b. Kekurang pastian yang dialami oleh generasi muda terhadap masa depannya.
c. Belum seimbangnya antara jumlah generasi muda dengan fasilitas pendidikan yang tersedia, baik formal dan informal. Tingginya jumlah putus sekolah yang tidak hanya merugikan generasi muda sendiri, tetapi juga merugikan bangsa.
d. Kekurangan lapangan dan kesempatan kerja serta tingginya tingkat pengangguran dan setengah pengangguran dikalangan generasi muda mengakibatkan berkurangnya produktivitas nasional dan memperlambat kecepatan laju perkembangan pembangunan nasional serta dapat menimbulkan berbagai problem sosial lainnya.
e. Kurangnya gizi yang menghambat perkembangan kecerdasan dan pertumbuhan.
f. Masih banyaknya perkawinan di bawah umur.
g. Pergaulan bebas yang membahayakan sendi-sendi moral bangsa.
h. Merebaknya penggunaan narkotika di kalangan reamaja.
i. Belum adanya peraturan perundangan yang menyangkut generasi muda.
Tetapi di balik semua permasalahan yang telah disebutkan di atas, masih ada potensi yang ada pada pemuda.Diantaranya banyak pemuda yang idealisme dan berdaya pikir kritis, dinamika dan kreativ, keberanian mengambil risiko, Optimis dan kegairahan semangat dan masih banyak potensi-potensi yang lainnya. Kesimpulannya adalah masa depan suatu bangsa terletak di tangan para pemuda atau generasi mudanya, Oleh karena itu untuk generasi muda terutama untuk diri saya sendiri, kembangkanlah potensi-potensi positif yang ada untuk membangun bangsa ini. Karena masa depan bangsa berada di pundak kita semua.
Sekian
0 komentar: